Pengertian Pasar Dan Bentuknya. Dalam memajukan perekonomian suatu negara, pasar memiliki peranan yang sangat penting. Melalui aktifitas pasar, produksi dapat sampai ke tangan konsumen yang berakibat adanya keuntungan bagi produsen dan konsumen dapat terpenuhi kebutuhannya.
Dikutip dari berbagai sumber
Pengertian / Definisi Pasar
- Arti Pasar Secara Sederhana adalah Tempat dimana adanya pertemuan antara pembeli dan penjual untuk melakukan transaksi jual-beli barang dan jasa.
- Arti Pasar Secara Secara Luas adalah adanya orang-orang yang mempunyai keinginan untuk memenuhi kebutuhan, uang untuk belanja serta kemauan untuk membelanjakannya.
- Sedangkan berdasarkan Teori ekonomi pasar adalah Pertemuan antara penawaran dan permintaan dan saat terjadinya harga keseimbangan
- Maka Pasar dikatakan sebagai tempat terjadinya komunikasi antara penjual dan pembeli, terjadinya hubungan antara penawaran yang dilakukan oleh produsen dengan permintaan yang dilakukan oleh konsumen. Pada umumnya pasar memang dapat dilihat secara konkrit, dimana penjual dan pembelinya dapat bertemu secara langsung dan mengadakan transaksi pada suatu tempat. Namun dalam perekonomian yang modern saat ini, pasar bisa saja abstrak artinya penjual dan pembelinya tidak bertatap muka secara langsung, namun bisa melakukan transaksi.
Pasar Berdasarkan Bentuknya
Ditinjau dari bentuknya kita mengenal dua bentuk pasar, yakni pasar persaingan sempurna dan pasar persaingan tidak sempurna.- Pada pasar persaingan sempurna, penjual dan pembeli memiliki Pengetahuan yang sempurna tentang harga suatu barang, sehingga tidak ada satupun pihak yang bisa menguasai harga. Barang yang sama pada pasar persaingan sempurna dijual oleh banyak penjual dengan harga yang sama.
- Pada Pasar persaingan tidak sempurna, terdapat satu atau beberapa pihak penjual atau pembeli yang dapat menguasai harga.
Dikutip dari berbagai sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar